Sudahkah Beragama Islam ?

 

بِسْمِ اللّٰهِ الرَّحْمٰنِ الرَّحِيْمِ
 
 

#TAUTAN #menujuRidhoAllah

TAUBI Jumatan terbit setiap Jumat untuk meluaskan wawasan dalam berTuhan dan sebagai "reminder" untuk diri kita masing-masing.

 

TAUTAN enews bulan IV - Rabi'ul Akhir - Jum'at I 

Edisi 18 : " Sudahkah Beragama Islam ? "

28 Oktober 2022 M ( Jumat IV bulan Oktober)

 ٢ رَبِيْعُ الآخِر ١٤٤٤ هجرية   (2 Rabi'ul Akhir 1444 H)

(Rabi' : musim semi - akhir : akhir/kedua. Musim semi kedua, bunga dan buah mulai tumbuh)

Jam 10 pagi (dunia) dan jam 4 malam (akhirat) 
  

Menjadi muslim sejak lahir adalah hal yang banyak terjadi pada hampir seluruh umat Islam. Hal tersebut harusnya disadari bahwa tidaklah beragama Islam seseorang hingga ianya (seorang muslim) memang sadar dan atas keinginan sendiri (mau/ingin/rela) menjadi penganut agama Islam.

 

Sungguh ironi bahwa hal menjadi muslim itu dianggap angin lalu bahkan hanya sebagai pelengkap dimana nyaris seluruh umat Islam abai tentang pengetahuan dasar Islam (5 rukun Islam) sebagaimana pada kutipan hadits masyur  " .....“ Ya Muhammad! Kabarkan kepadaku tentang Islam.” Maka, Rasulullah SAW bersabda, “Islam adalah Anda bersyahadat lâ ilâha illâllâh dan Muhammadur Rasûlûllâh, menegakkan shalat, .... (Hadits ke2 Arbain An-Nawawi). Pada keseluruhan hadits tersebut, baginda Rasulullah ﷺ menjelaskan 3 hal dasar yang terkait tentang Islam.

 

Jika dicermati inti dari dalil diatas, sungguh tiada yang benar-benar belajar untuk memahami tentang 5 rukun Islam, apalagi 3 hal dasar dalam Islam. Lantas bagaimana mungkin merasa telah menjadi muslim ? Marilah kita renungi diri kita masing-masing, mau kemana diakhir hayat. Pasti sangat tidak pantas masuk dalam golongan orang-orang beruntung. Sungguh sangat jauh surga itu dan hanya sekedar angan-angan.

 

Referensi penjelasan edisi ke 18 dari TAUTAN enews ini dapat direnungkan pada bahasan berikut :  

1. Hadits Arba'in ke 2 Annawawi (Mohon dipahami! Wajib!)

2. Diskusi terkait ilmu syahadat (simak pada videonya

3. Penjelasan dari pengelana ruhani (jumpai guru/mursyid!)

 

Atas semua materi atau informasi pada laman TAUBI ini kepada Allah semua dikembalikan dan pastinya TIDAK MENGANDUNG KEBENARAN. 

 

والله أعلمُ ﺑﺎ ﻟﺼﻮﺍﺏ

 

 

TAUTAN Edisi 17 - Allah itu Dekat, KENALilah! (21 Okt 2022)

TAUTAN Edisi 16 - Jebakan Tuhan (14 Okt 2022)

TAUTAN Edisi 15 - Bermegah-megahan (7 Okt 2022)


Cek TAUBI Jumatan bulan Sept 2022 di sini

Cek TAUBI Jumatan bulan Agt 2022 di sini

Cek TAUBI Jumatan bulan Juli 2022 di sini.

No comments:
Write comments

Tausiyah Qolbi - TAUBI
Media informasi bersumber dari kisah perjalanan ruhani para hamba Allah
Mari membaca dengan bijak dan berdiskusi langsung dengan guru/mursyid

Perhatian !!!
Siapapun pembaca bertanggungjawab sendiri atas efek apapun dari setiap artikel TAUBI

Wassalam - الكزهدي





-----

🔺🔺 - Ke Atas