Awal Agama Mengenal Allah

توصية القلب


Pembahasan Seputar Mengenal Allah
Mengenai Tausiyah Qolbi - TAUBI

~BACA DISINI !~
--



Materi TAUBI lainnya dapat dibaca di : Blog TAUBI - Baca Tausiyah Juma'atan di tombol "TAUTAN" diatas - Diskusi berlangsung setiap jumat || Salam dari TAUBI --

Do you know How Sophisticated GOD is?
Let's see! It will be happened very soon !

GET IN TOUCH

TAFYIN - تفسيرعليين



Beranda - WAJIB BACA!

Awal Agama Mengenal Allah
Artikel Terkini

close

Ayat ke 5 Surah Al Fatihah

 
بِسْمِ اللّٰهِ الرَّحْمٰنِ الرَّحِيْمِ
 

Sahabat TAUBI    ٱلسَّلَامُ عَلَيْكُمْ وَرَحْمَةُ ٱللَّٰهِ وَبَرَكَاتُهُ 



#TAUTAN #menujuRidhoAllah

TAUBI Jumatan terbit setiap Jumat untuk meluaskan wawasan dalam berTuhan dan sebagai "reminder" untuk diri masing-masing.

 

TAUTAN enews bulan IX - Ramadhan - Jum'at IV 

Edisi 88 : " Ayat ke 5 Surah Al Fatihah "

05 April 2024 M ( Jumat I bulan April)

٢٦  رَمَضَانُ  ١٤٤٥ هجرية  (26 Ramadhan 1445 H)

(Ramadhaan : panas/pembakaran. Bulannya umat nabi Muhammad SAW. menandakan banyaknya dosa umat akhir zaman) ( Masa gelap - 4 of 12 )



اِيَّاكَ نَعْبُدُ وَاِيَّاكَ نَسْتَعِيْنُ

“ Hanya kepada Mu kami menyembah dan hanya kepada Mu kami minta pertolongan “

Dalam ayat ke 5 surat al fatihah ini terdapat 3 kata kunci dan satu kata kunci yang berulang. 

Kata kunci yang pertama adalah (  اِيَّاكَ ) Hanya kepada Mu ( Tiada yang lain ), ini adalah pengakuan tauhid yang harus dimiliki oleh setiap manusia ( hanya Allah yang ada selain Dia adalah Tiada). Yang berarti juga Allah itu begitu dekat dengan kita seolah olah berhadapan dengan-Nya.  Tetapi dalam kehidupan sehari hari yang jadi masalah adalah Apakah si manusia kenal dengan tujuannya, apakah Tuhan sebagai tujuannya atau Ciptaan Tuhan alias Makhluk sebagai tujuannya. bila tak mau belajar dan tak faham apa tujuannya maka sungguh dia telah berada dalam kerugian yang sangat besar bahkan akan menjadi seorang Munafiq yang nyata. Marilah belajar tauhid untuk mengenal tujuan hidup sebenar hidup. 

Na'Budu ( نَعْبُدُ  ) kami menyembah. Anggapan manusia kebanyakan menyembah itu berarti mengabdikan diri kepada sesuatu. Beberapa ahli sufi mengatakan bahwa ketika Manusia menyembah Allah maka dia tidak akan mengharapkan sesuatu atau menghindari sesuatu contoh seperti balasan surga atau neraka. Na’budu ini berkaitan erat dengan manusia yang terdiri dari zhohir dan bathin dan ini juga merupakan aplikasi atau penerapan dari kata kunci pertama اِيَّاكَ


Kata Na'budu perlu dipelajari lebih luas karena mengakui atau menyaksikan sesuatu itu adalah perkara iman dan tentunya tidak datang tanpa sebab.  Kata menyembah berarti sudah kenal, kalau tidak kenal maka mustahil seorang manusia menyembah dan mustahil juga akan timbul rasa beriman padanya. Maka kenalilah nama atau isimnya kemudian sifatnya dan yang berikutnya perbuatannya.

Ketika semua data mengenai iyyaka na'budu telah dipelajari dan difahami barulah akan timbul kesadaran, pengakuan bahkan kesaksian ( syahadat ). secara Bathiniyah disebut syahadat robbaniy dan secara zhohir disebut dengan syahadat tauhid.   اَشْهَدُ اَنْ لَا اِلٰهَ اِلَّا اللهُ  Kesaksian seorang manusia bahwa tiada tuhan selain Allah ilmu kesaksian ini sangat penting untuk dipelajari karena ilmu ini adalah ilmu khusus dan berkaitan erat dengan aqidah ,   yang menjadi pertanyaan . ketika manusia mengucapkan syahadat adalah. Apakah kita ini anak cucu keturunan Nabi Adam AS sudah kenal dengan ilmu kesaksian  ? atau apakah sudah menjadi saksi melihat Tuhan yang maha ghaib ? lantas kalau belum apakah kita hanya ikut ikutan dalam bersaksi (hanya sekedar baca) tanpa mau belajar dan tentunya ini menjadi bahan pemikiran dan sekaligus renungan bagi kita.

Nastain ( نَسْتَعِيْنُ )  Minta tolong, atau meminta pertolongan. Sadar atau tidak sadar bahwa lemah tak berdaya dan butuh kepada Tuhan sudah menjadi sifat dasar kebutuhan Manusia. Maka Si Manusia itu wajib hanya meminta tolong kepada Allah bergantung hanya kepada Allah bukan kepada yang lainnya. Tetapi pada kenyataannya dalam kehidupan kita ini Iman atau keyakinan itu sudah berganti tujuan bahkan tergadaikan,  begitu banyak orang yang meminta tolong atau bantuan kepada selain Allah, contohnya meminta kepada dukun , jin orang sakti benda bertuah dengan berbagai macam alasan. Na’uzubillah.

وَاِيَّاكَ نَسْتَعِيْنُ  (hanya kepada Mu kami minta tolong)

Untuk mengenal Allah caranya adalah dengan minta tolong kepada Nya. Dikarenakan Allah itu Ghoib dan Maha Ghoib maka tidaklah bisa hanya dipelajari dari buku atau literatur lainnya tanpa berguru kepada manusia yang hidup, maka kenalilah syahadat Muhammadiy atau syahadat rasul dibawah ini

وَأَشْهَدُ أَنَّ مُحَمَّدًا رَسُوْلُ اللهِ

Karena Pada syahadat ini Allah letakkan satu Nama kekasih terbaiknya yang sudah kenal dengan Allah karena hanya Dia (Rasulullah Muhammad SAW)  yang mempunyai Ilmu minta tolong terbaik kepada Allah . dan ini akan terus bersanat dan bersambung kepada manusia yang hidup sebagai pewarisnya baik itu ust, kiyai Mursyd syaikh atau lainnya yang mempunyai pengalaman ruhani mengenal Allah hingga akhir kehidupan.

Ayat ke5 surat al fatihah ini adalah sebagai jantungnya atau qolbu nya surat al fatihah dan Allah meletakkan banyak rahasia didalamnya, tentunya ayat kelima surat al fatihah ini juga sebagai Syahadat . Rukun islam pertama Marilah selalu membiasakan didalam keseharian kita dengan membaca Bismillah..  Dengan memaknai nya dalam sir Tolong ya Allah. 


Pembahasan detail materi ini dapat dilihat pada laman Ustadz Khoir. Ini penyampaian beliau :


Sebagai konklusi :
Bahwa tujuan utama manusia itu adalah menyembah Allah  ( نَعْبُدُ )  dengan cara minta tolong  ( نَسْتَعِيْنُ )

Ayat ke 5 surat al faatihaah adalah jantungnya surat al faatihaah dan merupakan rukun islam pertama yaitu syahadat.
 

Referensi penjelasan edisi ini dari TAUTAN enews ini dapat direnungkan/diskusikan dengan mendengar langsung penjelasan dari para guru (bertemu guru langsung!)

Atas semua materi atau informasi pada laman TAUBI ini kepada Allah semua dikembalikan dan pastinya TIDAK MENGANDUNG KEBENARAN.

اَلْحَمْدُ للَّهِ رَبِّ الْعالَمِينَ


والله أعلمُ ﺑﺎ ﻟﺼﻮﺍﺏ ~ إِنَّا لِلَّٰهِ وَإِنَّا إِلَيْهِ رَاجِعُونَ 

 

Wassalam

 

TAUBI Jumatan 2024 dst dapat disimak pada TAUBI tv.

Gabung dengan Grup WA Sahabat TAUBI di s.id/567WAG 

TAUTAN Edisi 76Y - Hakikat Istighfar (Bonus 2023)

Cek TAUBI Jumatan Tahun 2023 di sini

Cek TAUBI Jumatan Tahun 2022 (sejak Juli) di sini



Tersesat dalam Terang

 
بِسْمِ اللّٰهِ الرَّحْمٰنِ الرَّحِيْمِ
 

Sahabat TAUBI    ٱلسَّلَامُ عَلَيْكُمْ وَرَحْمَةُ ٱللَّٰهِ وَبَرَكَاتُهُ 


#TAUTAN #menujuRidhoAllah

TAUBI Jumatan terbit setiap Jumat untuk meluaskan wawasan dalam berTuhan dan sebagai "reminder" untuk diri masing-masing.

 

TAUTAN enews bulan IX - Ramadhan - Jum'at III 

Edisi 87 : " Tersesat dalam Terang "

29 Maret 2024 M ( Jumat V bulan Maret) " HARLAH TAUBI QIYAM - 0 thn "

١٩  رَمَضَانُ  ١٤٤٥ هجرية  (19 Ramadhan 1445 H)

(Ramadhaan : panas/pembakaran. Bulannya umat nabi Muhammad SAW. menandakan banyaknya dosa umat akhir zaman) ( Masa gelap - 3 of 12 )


Sesat biasanya dikaitkan dengan orang yang sedang dalam perjalanan. Tatkala salah di dalam memilih jalan, maka seseorang disebut sesat alias kesasar. Tersesat dan terang adalah dua hal yang bermakna  antonym, bertolak belakang.  Karena terang sejatinya petunjuk yang menerangi jalan agar tidak tersesat. Secara logika  tersesat di jalan yang lurus menuju tempat tujuan di ujung sana adalah ironis. Petunjuk atau hidayah merupakan sesuatu yang sangat di dambakan oleh setiap muslim. Bagaimana tidak? Coba kita ingat lagi dalam ibadah Shalat 5 waktu yang kita lakukan, Dimana ada sedikitnya 17 kali kita mengajukan proposal, permintaan  kepada Allah agar di tunjukkan jalan yang lurus sebagaimana bacaan surat Alfatihah ayat ke 6:

اِهْدِنَا الصِّرَاطَ الْمُسْتَقِيْمَۙ

Artinya : Tunjuki kami kejalan yang lurus.

Hidup ibarat sebuah perjalanan Panjang. Semakin jauh perjalanan yang kita tempuh semakin banyak hal- hal yang kita lihat ,pengalaman yang membersamai perjalanan kita berpengaruh pada sikap diri kita khususnya dalam berjalan menuju Allah.. Biasanya kita akan cepat2 berlalu atau menghindari akan hal2 yang kita anggap tidak baik atau bahkan mengancam diri kita. Pertanyaannya bisakah kita utk tidak berhenti berlama- lama atau larut dalam suasana atau memutuskan tidak berjalan lagi,  ketika melihat segala keindahan sehingga lupa akan tujuan akhir perjalanan kita? .


Allah telah memberikan kebebasan penuh untuk memilih kepada manusia apakah menerima atau menolak petunjuk-Nya. Nah masalahnya setelah beroleh petunjuk justru mengakibatkan kesesatan bagi yang menerimanya? Adakah yang salah dengan petunjuk Allah?, Bagaimana cara kita menyikapi petunjuk yang Allah berikan? Bersuka cita? Selalu menceritakannya dalam tiap kesempatan? Merasa lebih baik lebih suci lebih keramat dari orang lain? Sehingga orang lain harus mengakui mengikuti petunjuk yang kita anggap sebagai sumber dari segala sumber kebenaran?

Kondisi inilah yang mengalihkan tujuan akhir perjalanan kita dari tujuan aawalnya Ilahi Anta maksudi waridhoka Matlubi menjadi pusat kebenaran atau apa pun selain daripada Allah sebagai tujuan. Kenalilah bahwa ciri petunjuk itu adalah kepatuhan/ taat yang dilakukan secara istiqomah secara teratur dan rutin. Ketidakpatuhan kita setelah menerima petunjuk inilah yang membawa kita pada seburuk- buruk keadaan.


Marilah kita berdoa bermohon pertolongan kepada Allah sebagaimana doa pembuka kita tadi Mayahdillahu Fala Mudilallah Wama Yud’lilhu Fala Hadiyallah. Semoga atas izin Allah SWT nur hidayah itu bisa masuk kedalam diri kita, sehingga tiada siapapun mampu menyesatkan kita, sebagaimana juga doa yang tercantum dalam Surat Ali Imran :8

رَبَّنَا لَا تُزِغْ قُلُوْبَنَا بَعْدَ اِذْ هَدَيْتَنَا وَهَبْ لَنَا مِنْ لَّدُنْكَ رَحْمَةًۚ اِنَّكَ اَنْتَالْوَهَّابُ


Artinya : "Ya Tuhan kami, janganlah Engkau jadikan hati kami condong kepada kesesatan sesudah Engkau beri petunjuk kepada kami, dan karuniakanlah kepada kami rahmat dari sisi Engkau; karena sesungguhnya Engkau-lah Maha Pemberi (karunia)." (Qs. Ali-Imran: 8)

Demikianlah sahabat taubi pembahasa diskusi kita yang tak seberapa ini. Mudah- mudahan bermanfaat. Terimakasih atas segala perhatian mohon maaf atas segala kekurangan.

Pembahasan detail materi ini dapat dilihat pada laman Mr. Ba. Ini penyampaian beliau :


Referensi penjelasan edisi ini dari TAUTAN enews ini dapat direnungkan/diskusikan dengan mendengar langsung penjelasan dari para guru (bertemu guru langsung!)

Atas semua materi atau informasi pada laman TAUBI ini kepada Allah semua dikembalikan dan pastinya TIDAK MENGANDUNG KEBENARAN.

اَلْحَمْدُ للَّهِ رَبِّ الْعالَمِينَ


والله أعلمُ ﺑﺎ ﻟﺼﻮﺍﺏ ~ إِنَّا لِلَّٰهِ وَإِنَّا إِلَيْهِ رَاجِعُونَ 

 

Wassalam

 

TAUBI Jumatan 2024 dst dapat disimak pada TAUBI tv.

Gabung dengan Grup WA Sahabat TAUBI di s.id/567WAG 

TAUTAN Edisi 76Y - Hakikat Istighfar (Bonus 2023)

Cek TAUBI Jumatan Tahun 2023 di sini

Cek TAUBI Jumatan Tahun 2022 (sejak Juli) di sini



Musuh dalam Diri

 
بِسْمِ اللّٰهِ الرَّحْمٰنِ الرَّحِيْمِ
 

Sahabat TAUBI    ٱلسَّلَامُ عَلَيْكُمْ وَرَحْمَةُ ٱللَّٰهِ وَبَرَكَاتُهُ 


#TAUTAN #menujuRidhoAllah

TAUBI Jumatan terbit setiap Jumat untuk meluaskan wawasan dalam berTuhan dan sebagai "reminder" untuk diri masing-masing.

 

TAUTAN enews bulan IX - Ramadhan - Jum'at II 

Edisi 86 : " Musuh dalam Diri "

22 Maret 2024 M ( Jumat IV bulan Maret)

١٢  رَمَضَانُ  ١٤٤٥ هجرية  (12 Ramadhan 1445 H)

(Ramadhaan : panas/pembakaran. Bulannya umat nabi Muhammad SAW. menandakan banyaknya dosa umat akhir zaman) ( Masa gelap - 3 of 12 )


Musuh sebenarnya adalah diri sendiri

Ketahuilah bahwa musuh yang sebenarnya adalah diri kita sendiri. Hal ini disampaikan jelas nabi Muhammad SAW pada riwayat setelah perang Badar" Kalian telah pulang dari suatu jihad kecil menuju jihad besar. Sahabat pun bertanya, “Apakah jihad yang lebih besar itu, wahai Rasulullah?” Jawab beliau, “Jihad melawan hawa nafsu. Nafsu terbagi atas 4 yaitu: a) Nafsu amarah, yang selalu mendorong pada keburukan atau kemaksiatan. b) Nafsu lawwamah, Yang sudah menjalankan perintah Allah dan menjauhi larangannya, namun masih banyak terpeleset dalam perbuatan maksiat. c) Nafsu mulhamah, mengenali kotoran halus seperti riya, ujub, sombong, dengki, cinta dunia, dan lain-lain dari pada penyakit-penyakit batin, tapi ia belum bisa melepaskan diri dari kotoran-kotoran halus itu." d) Pada QS. Al-Fajr (27-30). panggilan Allah SWT, “Hai jiwa muthmainnah (yang tenang). Kembalilah kepada Tuhanmu dengan hati yang puas lagi diridhai-Nya. Maka masuklah ke dalam jamaah hamba-hamba-Ku. Masuklah ke dalam syurga-Ku.”
Sungguh Allah telah menyatakan hal-hal sejenis dalam Alquran dalam sebuah sindiran. Alquran itu ditujukan untuk manusia yang memilih Islam sebagai jalan (thoriq/shirooth) untuk menuju Tuhan. Maka jelas bahwa kekafiran atau kesesatan itu ada di setiap diri manusia bahkan semakin buruk pada kebanyakan orang yang mengaku muslim. Dan itu tercantum pada surah Alkaafiruun.


Kafir vs Taqwa 

Nabi Muhammad ﷺ diperintah Allah SWT untuk menyeru orang kafir tentang keimanan (untuk tidak bermain-main/ bercanda tentang menyembah Tuhan) tidak menyembah tuhan karena alasan apapun kecuali iman, pada (QS: 109 Surah Al-Kaafiruun) : a) Beriman kepada Allah sepenuhnya dengan cara belajar (untuk paham) dan mengamalkan ajaran agama dengan sungguh-sungguh. b) Makna tersirat sesungguhnya seruan bukan hanya kepada orang-orang kafir tetapi untuk seluruh manusia yang memiliki tubuh terhijab (tertutup) dari petunjuk Allah disebut kafir. c) Setiap orang yang memiliki tubuh merupakan penjara bagi ruh. Hal tersebut disebutkan oleh nabi Muhammad ﷺ bahwa "Dunia adalah penjara bagi orang mukmin dan surga bagi orang kafir." (HR. Muslim). d) Tubuh adalah zohir (nyata) pada manusia yang terlibat pada segala urusan dunia. Maka untuk mencapai iman kepada Allah, seorang manusia harus mencari cara untuk keluar dari golongan kafir (tertutup) dengan belajar untuk dapat membuka penutup (hijab) dari petunjuk Allah. Islam sebagai solusi untuk mengeluarkan manusia dari kesesatan.
Lawan Kafir adalah Taqwa, berdasarkan Tafsir 'Illiyyīn berikut membahas surah ke 2 dalam (QS Al-Baqarah Ayat 3) menguraikan pencirian golongan orang-orang bertaqwa, beriman dan kafir.
Ciri bertaqwa. Yaitu : a) Beriman/percaya kepada yang gaib. b) Menegakkan Sholat. c) Menyampaikan amanah. d) Beriman kepada petunjuk terdahulu dan akan datang.
Ayat 6 dan 7 (13.07 s/d 14.35) menguraikan ketetapan Allah tentang orang yang tidak beriman atau kafir (ayat 6) dan orang yang munafik/fasiq (ayat 7) karena Allah telah mengunci perangkat tubuh (hati, telinga dan mata) mereka untuk menerima petunjuk.


Konklusi dan Solusi

Musuh atau berhala dalam diri itu lebih berbahaya dari apapun urusan di dunia yaitu hawa nafsu. Setiap orang yang memiliki tubuh, tentu tidak marah jika disebut kafir yang tertutup dari petunjuk Allah SWT. Siapa yang tidak sadar akan hal tersebut, maka pastinya akan membawa manusia kepada balasan berat dari Allah, yaitu neraka. Islam sebagai solusi untuk mengeluarkan manusia dari kesesatan sehingga memiliki ciri-ciri orang yang bertaqwa adalah orang-orang yang Allah mudahkan hidayah masuk  ke dalam qolbinya dan ciri-ciri orang yang kafir adalah orang-orang yang hatinya tertutup dari hidayah Allah SWT. Mari kita bermuhasabah (menghitung) diri sebelum nanti dihisab di hari akhir. Semoga Allah memberi kita kesempatan untuk keluar dari golongan kafir/ tertutup/ terhijab sebelum ajal menjemput.

Pembahasan detail materi ini dapat dilihat pada laman Pak Yusni. Ini penyampaian beliau :

 

Referensi : 

https://www.taubi.my.id/berhala-dalam-diri
https://www.taubi.my.id/berhala-dalam-diri-uji
https://www.khoir.my.id/2024/01/berhala-dalam-diri.html
https://www.taubi.my.id/qs-albaqarah-1-ke-7
https://www.taubi.my.id/alkaafiruun


 

Referensi penjelasan edisi ini dari TAUTAN enews ini dapat direnungkan/diskusikan dengan mendengar langsung penjelasan dari para guru (bertemu guru langsung!)

Atas semua materi atau informasi pada laman TAUBI ini kepada Allah semua dikembalikan dan pastinya TIDAK MENGANDUNG KEBENARAN.

اَلْحَمْدُ للَّهِ رَبِّ الْعالَمِينَ


والله أعلمُ ﺑﺎ ﻟﺼﻮﺍﺏ ~ إِنَّا لِلَّٰهِ وَإِنَّا إِلَيْهِ رَاجِعُونَ 

 

Wassalam

 

TAUBI Jumatan 2024 dst dapat disimak pada TAUBI tv.

Gabung dengan Grup WA Sahabat TAUBI di s.id/567WAG 

TAUTAN Edisi 76Y - Hakikat Istighfar (Bonus 2023)

Cek TAUBI Jumatan Tahun 2023 di sini

Cek TAUBI Jumatan Tahun 2022 (sejak Juli) di sini


Ilmu Isim

 
بِسْمِ اللّٰهِ الرَّحْمٰنِ الرَّحِيْمِ
 

Sahabat TAUBI    ٱلسَّلَامُ عَلَيْكُمْ وَرَحْمَةُ ٱللَّٰهِ وَبَرَكَاتُهُ 

#TAUTAN #menujuRidhoAllah

TAUBI Jumatan terbit setiap Jumat untuk meluaskan wawasan dalam berTuhan dan sebagai "reminder" untuk diri masing-masing.

 

TAUTAN enews bulan IX - Ramadhan - Jum'at I 

Edisi 85 : " Ilmu Isim "

15 Maret 2024 M ( Jumat III bulan Maret)

٥  رَمَضَانُ  ١٤٤٥ هجرية  (5 Ramadhan 1445 H)

(Ramadhaan : panas/pembakaran. Bulannya umat nabi Muhammad SAW. menandakan banyaknya dosa umat akhir zaman) ( Masa gelap - 3 of 12 )


Apalah arti sebuah nama....... kata kata ini sering kita dengar. Nama itu bahasa arabnya adalah isim yang mempunyai arti dan tujuan yang bervariasi. secara umum isim itu berarti nama tetapi beberapa ahli hakikat berkata tanda atau ciri, isim ini telah allah letakkan di ayat yang pertama surat al faatihaa. Bismillaah... Dengan nama Allah. Didalam Al Quran Surat Al Baqarah ayat 30 Allah mengatakan bahwa sebelum adam dicipta Allah telah memberikan tanda tanda bahkan ciri ciri manusia pertama (kholifah) yang akan Allah ciptakan di bumi.


Seluruh isim yang ada baik itu yang bisa dilihat atau tidak mulai dari awal penciptaan sampai hari qiyamah pasti semuanya berasal dari isim yang satu yaitu Allah sebagai nama yang maha Agung. Pengenalan Ilmu isim ini Allah tunjukkan kepada nabi Adam as sebagaimana disebutkan pada surat-al-baqarah-ayat-31  dan nabi Adam as mengajarkan seluruh ilmu isim (surat-al-baqarah-ayat-33 ) kepada para Malaikat dan penduduk surga dan inilah pertanda bahwa nabi Adam adalah pemegang ilmu isim pertama dan sebagai pembuka ilmu pengetahuan lainnya. Ilmu isim ini akan terus berestafet melalui kitab samawi dan shuhub shuhub yang diterima para nabi dan rasul hingga akhir kehidupan.


Setiap jam bahkan detik dalam kehidupan ini manusia selalu berhadapan dengan isim untuk itu sangat perlu untuk difahami bahwa ilmu isim itu berkaitan erat dengan tauhid yaitu memahami bahwa di setiap isim yang ada di alam semesta ini, isim Allah pasti ada didalamnya. Untuk itu setelah si manusia mengetahui bahwa ilmu isim ini ada pada setiap ciptaan maka wajib baginya untuk mengiringi segala perbuatannya mesti harus dengan nama Allah.

Pembahasan detail materi ini dapat dilihat pada laman Ustadz Khoir. Ini penyampaian beliau :

 

Kesimpulan diskusi:

1.    Isim itu adalah nama, ciri, tanda
2.   Dalil al qur’an mengenai isim dan sejarah penerima ilmu isim pertama.
3.    Ilmu isim itu adalah sebagai pembuka ilmu pengetahuan lainnya.
4.    Mengiringi segala perbuatan dengan nama Allah.

Referensi :

https://www.taubi.my.id/bermula-dengan-isim

https://www.taubi.my.id/alfatiha 

 

Referensi penjelasan edisi ini dari TAUTAN enews ini dapat direnungkan/diskusikan dengan mendengar langsung penjelasan dari para guru (bertemu guru langsung!)

Atas semua materi atau informasi pada laman TAUBI ini kepada Allah semua dikembalikan dan pastinya TIDAK MENGANDUNG KEBENARAN.

اَلْحَمْدُ للَّهِ رَبِّ الْعالَمِينَ


والله أعلمُ ﺑﺎ ﻟﺼﻮﺍﺏ ~ إِنَّا لِلَّٰهِ وَإِنَّا إِلَيْهِ رَاجِعُونَ 

 

Wassalam

 

TAUBI Jumatan 2024 dst dapat disimak pada TAUBI tv.

Gabung dengan Grup WA Sahabat TAUBI di s.id/567WAG 

TAUTAN Edisi 76Y - Hakikat Istighfar (Bonus 2023)

Cek TAUBI Jumatan Tahun 2023 di sini

Cek TAUBI Jumatan Tahun 2022 (sejak Juli) di sini

Perangkap Tuhan

 
بِسْمِ اللّٰهِ الرَّحْمٰنِ الرَّحِيْمِ
 

Sahabat TAUBI    ٱلسَّلَامُ عَلَيْكُمْ وَرَحْمَةُ ٱللَّٰهِ وَبَرَكَاتُهُ 



#TAUTAN #menujuRidhoAllah

TAUBI Jumatan terbit setiap Jumat untuk meluaskan wawasan dalam berTuhan dan sebagai "reminder" untuk diri masing-masing.

 

TAUTAN enews bulan VIII - Sya'baan - Jum'at IV 

Edisi 84 : " Perangkap Tuhan "

8 Maret 2024 M ( Jumat II bulan Maret)

٢٧  شَعْبَانٌ  ١٤٤٥ هجرية  (27 Sya'baan 1445 H)

(Sya'baan : pemisahan. Bulannya nabi Muhammad sesuai hadits nabi. orang Arab pagan berpencar dan berpisah pada bulan ini untuk mencari air)

Disampaikan oleh Sang Tiada ( Masa gelap - 3 of 12 )


Allah SWT telah menciptakan manusia dengan sebaik baik kejadian. Sebagaimana firman-Nya yang berbunyi :

 لَقَدْ خَلَقْنَا الْاِنْسَانَ فِيْٓ اَحْسَنِ تَقْوِيْمٍۖ

" Sungguh, Kami benar-benar telah menciptakan manusia dalam bentuk yang sebaik-baiknya. " (QS At-Tin: 4).
Unsur yang lengkap, fisik yang sempurna, kemampuan berfikir dan merasa, memiliki nafsu  menjadikan manusia sebagai khalifah di muka bumi. Namun apa lacur, manusia selalu lalai sebagaimana sifat dasarnya, tidak sadar bahkan menapikan bahwa segala fasilitas yang Allah berikan  sejatinya adalah amanah. Ketidaksadarannya melakukan hal- hal secara terus menerus sehingga menjadi kebiasaan inilah yang membawa manusia masuk dalam perangkap Tuhan. Tiada seorangpun mampu terhindar dari perangkap ini. Ibarat hewan tikus yang mudah terperangkap karena kebiasaannya melewati jalur yang sama berulang-ulang. Samakah kita dengan hewan- hewan yang terjebak perangkap atau bahkan lebih buruk?.


Merasa ibadah shalat memberikan keselamatan, keberhasilan dan rezeki sehingga terjebak pada rutinitas ibadah fisik semata tanpa memahami apa hakikat dan tujuan shalat itu sendiri. Sadarkah kita bahwa Allah SWT telah memberikan keselamatan bagi semua mahluk? Bahkan hewan melata yang merayap dalam gulita sekalipun Allah jamin rezekinya. Apakah keberhasilan orang-orang yang tidak melakukan shalat akan membuat kita berhenti shalat? Dimanakah Tuhan? Ketika shalat kita semata karena imbalan surga dan pahala, atau takut akan siksa neraka? Jikalau imbalan dan ancaman itu tiada, masihkah kita menyembah Allah SWT?
Hal burukkah ketika kegagalan  menghampiri kita? Merubah prasangka kita kepada Allah? Mari kita cermati firman Allah berikut : 

كُتِبَ عَلَيْكُمُ الْقِتَالُ وَهُوَ كُرْهٌ لَّكُمْۚ وَعَسٰٓى اَنْ تَكْرَهُوْا شَيْـًٔا وَّهُوَ خَيْرٌ لَّكُمْۚ وَعَسٰٓى اَنْ تُحِبُّوْا شَيْـًٔا وَّهُوَ شَرٌّ لَّكُمْۗ وَاللّٰهُ يَعْلَمُ وَاَنْتُمْ لَا تَعْلَمُوْن

"Diwajibkan atasmu berperang, padahal itu kamu benci. Boleh jadi kamu membenci sesuatu, padahal itu baik bagimu dan boleh jadi kamu menyukai sesuatu, padahal itu buruk bagimu. Allah mengetahui, sedangkan kamu tidak mengetahui." (QS Albaqarah:216)


Marilah kita bermohon kepada Allah agar diberi pertolongan dan kesadaran atas segala kelalaian yang membawa kita masuk dalam perangkap-Nya. Sadar bahwa Allah berkehendak atas segalanya sehingga kita wajib mengembalikannya kepada Allah SWT.

Pembahasan detail materi ini dapat dilihat pada laman Mr. Bambang Ini penyampaian beliau :

 

Referensi :

Edisi 16 : Jebakan Tuhan

 

Referensi penjelasan edisi ini dari TAUTAN enews ini dapat direnungkan/diskusikan dengan mendengar langsung penjelasan dari para guru (bertemu guru langsung!)

Atas semua materi atau informasi pada laman TAUBI ini kepada Allah semua dikembalikan dan pastinya TIDAK MENGANDUNG KEBENARAN.

اَلْحَمْدُ للَّهِ رَبِّ الْعالَمِينَ

Wassalam

إِنَّا لِلَّٰهِ وَإِنَّا إِلَيْهِ رَاجِعُونَ

والله أعلمُ ﺑﺎ ﻟﺼﻮﺍﺏ


 

TAUBI Jumatan 2024 dst dapat disimak pada TAUBI tv.

Gabung dengan Grup WA Sahabat TAUBI di s.id/567WAG 

TAUTAN Edisi 76Y - Hakikat Istighfar (Bonus 2023)

Cek TAUBI Jumatan Tahun 2023 di sini

Cek TAUBI Jumatan Tahun 2022 (sejak Juli) di sini

Terhijabnya Manusia

 
بِسْمِ اللّٰهِ الرَّحْمٰنِ الرَّحِيْمِ
 

Sahabat TAUBI    ٱلسَّلَامُ عَلَيْكُمْ وَرَحْمَةُ ٱللَّٰهِ وَبَرَكَاتُهُ 


#TAUTAN #menujuRidhoAllah

TAUBI Jumatan terbit setiap Jumat untuk meluaskan wawasan dalam berTuhan dan sebagai "reminder" untuk diri masing-masing.

 

TAUTAN enews bulan VIII - Sya'baan - Jum'at II

Edisi 83 : " Terhijabnya Manusia "

1 Maret 2024 M ( Jumat I bulan Maret)

٢٠  شَعْبَانٌ  ١٤٤٥ هجرية  (20 Sya'baan 1445 H)

(Sya'baan : pemisahan. Bulannya nabi Muhammad sesuai hadits nabi. orang Arab pagan berpencar dan berpisah pada bulan ini untuk mencari air)

Disampaikan oleh Sang Tiada ( Masa gelap - 3 of 12 )


"Ketahui/lihat lah ( Ya  محمد ﷺ )  orang-orang yang menjadikan hawa nafsunya sebagai ilah nya. Apakah kamu dapat menjadi pembela mereka? - Atau apakah kamu mengira bahwa kebanyakan mereka itu mendengar atau memahami? Mereka itu tidak lain hanyalah seperti binatang ternak, bahkan mereka lebih sesat jalannya (dari binatang ternak itu). [QS. Al Furqaan (25) : 43 - 44].


Meski kejadian ini menceritakan saat beliau berdakwah kepada orang quraish, sungguh keadaan orang kafir tidak jauh lebih buruk dari kebanyakan orang muslim. Begitulah kebanyakan manusia terhijab (tertutup) dari nafsunya sendiri. Menjadikan apa yang terlihat sebagai ilah (tuhan). Maka sangat penting (wajib) untuk mengenal diri ini yang jika tidak mengenalnya, pasti membuat terhijab hingga akhir hayat (su'ul khotimah). 


Manusia tidak akan mampu mencapai haq (tuhan), karena apapun yang terlihat itu dapat dengan mudah menjadi tuhan (ilah). Untuk bisa membuka hijab, maka pelajari apa dan siapa diri ini. Selagi hayat masih dikandung badan, maka segeralah mulai belajar. Mari selalu bermohon tolong kepada Allah karena DIA sang maha pemberi petunjuk.

 

Referensi penjelasan edisi ini dari TAUTAN enews ini dapat direnungkan/diskusikan dengan mendengar langsung penjelasan dari para guru (bertemu guru langsung!)

 

Atas semua materi atau informasi pada laman TAUBI ini kepada Allah semua dikembalikan dan pastinya TIDAK MENGANDUNG KEBENARAN.

اَلْحَمْدُ للَّهِ رَبِّ الْعالَمِينَ

Wassalam

إِنَّا لِلَّٰهِ وَإِنَّا إِلَيْهِ رَاجِعُونَ

والله أعلمُ ﺑﺎ ﻟﺼﻮﺍﺏ

Referensi :

https://bluizzy.wordpress.com/2011/09/20/hati-yang-terhijab/ 

 

TAUBI Jumatan 2024 dst dapat disimak pada TAUBI tv.

Gabung dengan Grup WA Sahabat TAUBI di s.id/567WAG 

TAUTAN Edisi 76Y - Hakikat Istighfar (Bonus 2023)

Cek TAUBI Jumatan Tahun 2023 di sini

Cek TAUBI Jumatan Tahun 2022 (sejak Juli) di sini

Filsafat Sholat

 
بِسْمِ اللّٰهِ الرَّحْمٰنِ الرَّحِيْمِ
 

Sahabat TAUBI    ٱلسَّلَامُ عَلَيْكُمْ وَرَحْمَةُ ٱللَّٰهِ وَبَرَكَاتُهُ 


#TAUTAN #menujuRidhoAllah

TAUBI Jumatan terbit setiap Jumat untuk meluaskan wawasan dalam berTuhan dan sebagai "reminder" untuk diri masing-masing.

 

TAUTAN enews bulan VIII - Sya'baan - Jum'at I

Edisi 82 : " Filsafat Sholat "

23 Februari 2024 M ( Jumat IV bulan Februari)

١٣  شَعْبَانٌ  ١٤٤٥ هجرية  (13 Sya'baan 1445 H)

(Sya'baan : pemisahan. Bulannya nabi Muhammad sesuai hadits nabi. orang Arab pagan berpencar dan berpisah pada bulan ini untuk mencari air)

Disampaikan oleh Sang Tiada ( Masa gelap - 2 of 12 )


Filsafat atau Filosofi menurut wikipedia dan kbbi adalah pengetahuan, sebab, asal, hukum, logika dan hal lainnya terkait dengan alam. Terkait dengan sholat, maka perlu diketahui ilmu atau pengetahuan tentangnya dan juga terkait dengan logika atau dasar pemikiran para pelakunya.


Disebut sebagai " the way of life " dimana tidak hanya dikerjakan " doers " tetapi juga wajib dipahami mengapa dikerjakan ? mengapa sholat itu wajib ? Dilakukan 5 kali setiap hari tanpa belajar apa maksud dan tujuan secara filosofi, apakah kita termasuk makhluk yang berfikir?.


Materi diskusi ini terkait dengan diskusi pada edisi 29 & edisi 30 (baca juga materi Hikmah Sholat Nov2021). Semua pertanyaan diatas haruslah menjadi sebuah pemikiran yang akan menunjukkan bahwa manusia itu adalah makhluk yang berakal. Bukan makhluk yang hanya patuh saja karena diperintah. Karena manusia bukan budak, melainkan makhluk yang mulia yang bergelar khalifah.

 

Referensi penjelasan edisi ini dari TAUTAN enews ini dapat direnungkan/diskusikan dengan mendengar langsung penjelasan dari para guru (bertemu guru langsung!)

 

Atas semua materi atau informasi pada laman TAUBI ini kepada Allah semua dikembalikan dan pastinya TIDAK MENGANDUNG KEBENARAN.

اَلْحَمْدُ للَّهِ رَبِّ الْعالَمِينَ

Wassalam

إِنَّا لِلَّٰهِ وَإِنَّا إِلَيْهِ رَاجِعُونَ‎

 

والله أعلمُ ﺑﺎ ﻟﺼﻮﺍﺏ

 

TAUBI Jumatan 2024 dst dapat disimak pada TAUBI tv.

Gabung dengan Grup WA Sahabat TAUBI di s.id/567WAG 

TAUTAN Edisi 76Y - Hakikat Istighfar (Bonus 2023)

Cek TAUBI Jumatan Tahun 2023 di sini

Cek TAUBI Jumatan Tahun 2022 (sejak Juli) di sini

Hubungi Kami


Tausiyah Qolbi - TAUBI
Media Informasi Diskusi Mengenal Allah

Medan | SUMUT, Indonesia

0800 11 000 (dont call this 😊)

Grup : Sahabat TAUBI
Channel 😇 : TAUBI tv

Tausiyah Qolbi - TAUBI
Media informasi bersumber dari kisah perjalanan ruhani para hamba Allah
Mari membaca dengan bijak dan berdiskusi langsung dengan guru/mursyid

Perhatian !!!
Siapapun pembaca bertanggungjawab sendiri atas efek apapun dari setiap artikel TAUBI

Wassalam - الكزهدي




-----

🔺🔺 - Ke Atas