Sholat is The Way of Life

 

بِسْمِ اللّٰهِ الرَّحْمٰنِ الرَّحِيْمِ
 

sahabat TAUBI semua    ٱلسَّلَامُ عَلَيْكُمْ وَرَحْمَةُ ٱللَّٰهِ وَبَرَكَاتُهُ

#TAUTAN #menujuRidhoAllah

TAUBI Jumatan terbit setiap Jumat untuk meluaskan wawasan dalam berTuhan dan sebagai "reminder" untuk diri kita masing-masing.

 

TAUTAN enews bulan VI - Jumadil Akhir - Jum'at II

Edisi 29 : " Sholat is The Way of Life "

13 Januari 2023 M ( Jumat II bulan Januari)

٢٠ جمادى الأخر ١٤٤٤ هجرية   (20 Jumadil Akhir 1444 H)

(Jumadil: musim sejuk/dingin - akhir : selesai. Musim dingin berakhir)

Jam 1 terang (dunia) dan jam 6 gelap (akhirat) 
  

Ternyata falsafah / filosifi / dasar hukum hidup (the way of life) itu adalah sholat. Benarkah? sebagaimana fungsi sholat ialah penghubung ( وَصِيلَة / وَسِيْلَـةً ), maka manusia sebagai makhluk yang diciptakan dengan unsur-unsur buatan Allah (api, air, angin & tanah). Manusia saling terhubung satu sama lain, juga terhubung dengan alam dan isinya. Setiap tindakan manusia tergambar pada semua gerakan dan bacaan dalam sholat. Nabi Muhammad ﷺ telah mencontohkan hal tersebut secara jelas (bagi yang mempelajarinya). Pelajari tentang sejarah nabi Adam AS (menceritakan 4 unsur tersebut).

 

Pada sholat posisi 1 menjelaskan tentang awal, aturan dan rencana (bagian langkah/api). Pada posisi 2 ditunjukkan tentang proses hidup yang dimulai dari belajar (bagian rezeki/air). Posisi 3 menceritakan tentang ketetapan Allah yang pasti terjadi (bagian pertemuan/angin). Dan semua berakhir pada posisi 4, yaitu akhir dari kehidupan dimana kembalinya badan dan nyawa ke asalnya (bagian maut/tanah). Untuk posisi 5 adalah bagian paling penting yaitu berharap akhir yang baik (husnul khatimah) hanya dengan bantuan (syafa'at) sang kekasih, penghulu alam ﷺ. Ini disebut juga keseimbangan.

 

Sungguh tak satupun manusia yang Allah terima sholatnya kecuali ada nama sang kekasih, ﷺ disebut dalam sholat. Disini jelas (jika paham) bahwa sholat merupakan konsep dasar/utama dalam menjalani hidup. Siapa yang belajar tentang awal mula kehidupan maka insya Allah akan paham bahwa bermula kehidupan sudah dirangkum dalam ibadah sholat ini (the way of life). Sayangnya sangat sedikit (nyaris tidak ada) yang paham atas hal ini. Maka manusia itu berada pada golongan "merugi" (surah Ashr) pada umumnya (masif).

 

Referensi penjelasan edisi ke 29 dari TAUTAN enews ini dapat direnungkan pada bahasan berikut :  

1. Sejarah nabi Adam AS. Klik ini & itu.

2. HiLat : Hikmah Sholat.  

3. Penjelasan dari pengelana ruhani (jumpai guru/mursyid!)

 

Atas semua materi atau informasi pada laman TAUBI ini kepada Allah semua dikembalikan dan pastinya TIDAK MENGANDUNG KEBENARAN. 

Wassalam

إِنَّا لِلَّٰهِ وَإِنَّا إِلَيْهِ رَاجِعُونَ‎

 

والله أعلمُ ﺑﺎ ﻟﺼﻮﺍﺏ

  

TAUTAN Edisi 28 - Sholat adalah Penghubung (6 jan 2023)



Cek TAUBI Jumatan bulan Des 2022 di sini

Cek TAUBI Jumatan bulan Nop 2022 di sini

Cek TAUBI Jumatan bulan Okt 2022 di sini

Cek TAUBI Jumatan bulan Sept 2022 di sini

Cek TAUBI Jumatan bulan Agt 2022 di sini

Cek TAUBI Jumatan bulan Juli 2022 di sini.





No comments:
Write comments

Tausiyah Qolbi - TAUBI
Media informasi bersumber dari kisah perjalanan ruhani para hamba Allah
Mari membaca dengan bijak dan berdiskusi langsung dengan guru/mursyid

Perhatian !!!
Siapapun pembaca bertanggungjawab sendiri atas efek apapun dari setiap artikel TAUBI

Wassalam - الكزهدي





-----

🔺🔺 - Ke Atas